Headlines
Published On:Minggu, 07 Agustus 2011
Posted by Unknown

Tips dan Trik Bermain Point Blank

Sebenarnya tips-tips berikut hanya membutuhkan biaya tidak terlalu besar. Mari kita simak :

1. Spek komputer : Spek komputer sangatlah penting karena anda tidak akan bisa bermain Point Blank dengan nyaman di komputer spek rendah. Minimal memori VGA adalah 128 MB, saya rekomendasikan 512 MB. Memori RAM minimal 512 MB, saya rekomendasikan 2 GB agar tidak patah-patah. Processor minimal 1 GHz, saya rekomendasikan 2 GHz.

2. Setidaknya cash 10 ribu satu minggu. Tapi jika anda bermain setiap hari, belilah voucher 30 ribu untuk satu minggu.

3. Monitor, keyboard, dan mouse. Inilah hal sangat penting, bayangkan saja jika keyboard anda sukar ditekan tombol "W" nya atau "S" nya. Gimana mau maju mundur ? Ya, gak ? Nah, beli yang Logitech, itu terjamin kualitasnya. Mouse pun begitu. Monitor, belilah yang ukuran 21 inci, itu lebih baik daripada 19 inci, selain harganya tidak jauh, kualitasnya tidak diragukan.

4. Bergabunglah pada clan. Setidaknya anda bisa masuk clan yang sering War Clan. Anda akan mendapatkan EXP lebih banyak daripada Bomb Mission tanpa clan.

5. Bermainlah di warnet, ketika bermain di warnet, anda pasti lebih hebat mainnya karena anda tidak mau kalah sama yang di sebelah anda. Secara psikologis, pernyataan ini terbukti dengan jelas. Tetapi, pilihlah warnet dengan cermat. Warnet yang ideal adalah warnet yang tidak lag, spek komputer seperti yang ada di nomor 1 dan 3.

6. Pintar-pintarlah memilih tim yang menang dan setidaknya anda membunuh 1 orang, itu akan menambah EXP anda daripada anda bergabung dengan tim yang kalah. Jika waktunya tinggal 10 detik, lemparlah K400 ke bawah kaki anda dan death anda bertambah 1. Itu juga menambah EXP anda.

7. Jangan pernah menggunakan cheat. Urusannya nanti di akhirat repot. Cheat sama dengan menyontek saat ujian kan' ? Dalam bahasa Inggris, menyontek artinya cheating. Tidak beda jauh dengan software ilegal yang disebut cheat atau trainer.

8. Poin ini sih opsional, boleh iya, boleh tidak. Beli makanan yang enak dan minuman yang seger-seger. Itu akan membantu otak anda mencerna pikiran-pikiran dengan baik.

9. Jika sudah lelah, berhentilah bermain. Itu bisa menyebabkan mata anda rusak dan badan anda letih.

10. Bermainlah dengan budget tertentu. Misalnya, pada hari Senin - Jumat anda sekolah, bermainlah pada hari Sabtu sekitar 4 jam saja. Jangan berlebihan, begitu pula hari Minggu atau jika pada hari Senin anda libur, bermainlah sekitar 2 sampai 3 jam untuk mempersiapkan ulangan pada hari Selasa.

11. Monitornya kalau bisa yang LCD. Tahukah anda bahwa monitor CRT memiliki radiasi yang sangat besar dan menyebabkan otak anda kanker ? Pakailah monitor LCD atau LED.

12. Mau cepet naik level ? Ini caranya : Joinlah sebuah clan, ajak 11 temanmu ke warnet dan membuka 12 komputer (termasuk anda). Jadilah Free Rebels (Red Team) dengan 3 temanmu (jadi Red Team ada 4 orang). 8 temanmu yang lain jadi CT (Blue Team). Bermainlah di Luxville, 9 round, 3 menit, seperti biasa. Jangan 3 temanmu menembaki musuh. Anda yang perlu menembaki musuh. Boleh dengan headshot atau mass kill atau juga piercing shot. Kalau di bomb mission, saat anda membunuh 1 orang, anda akan mendapatkan EXP sekitar 20 - 50 (tidak tentu). Blue Team (musuh anda) beranggotakan 8 orang. Berarti 8 orang x 9 round = 72 orang. Anda membunuh 72 orang, anggap saja semuanya di Headshot. maka exp mencapai 72 x 50 EXP = 3600 EXP. Jika anda mau EXP lagi, pasanglah C4 di site A agar mission anda menambah. Jika di setiap ronde anda memasang bomb, anda akan mendapatkan mission 9. Sangatlah untung.

Segitu aja, nanti kalo ada tips lagi, saya share lagi ke agan-agan sekalian.

About the Author

Posted by Unknown on 16.00. Filed under . You can follow any responses to this entry through the RSS 2.0. Feel free to leave a response

By Unknown on 16.00. Filed under . Follow any responses to the RSS 2.0. Leave a response

0 komentar for "Tips dan Trik Bermain Point Blank"

Leave a reply

Video

teaser

Link Exchange

mediabar

Diberdayakan oleh Blogger.

Archives

Search This Blog

Cute

Area Game